logo hunimoa      

Selamat datang di situs resmi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa. Website ini dibuat sebagai sarana untuk memberikan beragam informasi khususnya yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Written by Ardy Mulyadi, A.Md. on . Hits: 441

PELAKSANAAN APEL PAGI MINGGU TERAKHIR BULAN NOPEMBER 2021

PADA PENGADILAN AGAMA DATARAN HUNIMOA

 

 

Bula 29/11/2021, pukul 08.00 WIT, Pegawai Pengadilan Agama Dataran Hunimoa melaksanakan kegiatan rutin Apel Pagi pada hari Senin. Apel tersebut diikuti oleh seluruh pegawai Pengadilan Agama Dataran Hunimoa mulai dari Pimpinan, Hakim, Pejabat fungsional, Pejabat struktural, Staf serta Pegawai PPNPN dan Siswa PKL SMK 1 Bula.

APelpagi1 1

Apel Senin pagi tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Dataran Hunimoa, Bapak, Adi Sufriadi S.H.I, yang bertindak sebagai Pembina Apel. Adapun petugas apel yang bertugas sebagai Komandan Apel adalah Bapak Sandi Mahdi Wibawa, S.H. dan yang menjadi pembawa acara Ibu Sani Rumaf, SE serta yang menjadi pembaca doa adalah Bapak Abdurahman Opuolat, S.H.,M.H.

Dalam mengawali amanatnya, Pembina Apel meminta kepada seluruh pegawai Pengadilan Agama Dataran Hunimoa agar Selalu fokus dan konsisten dalam bekerja sesuai Tupoksinya dan mengingatkan kita kembali untuk membaca aturan yang mengatur tentang tupoksi kinerja masing-masing bagian yang terkait.
Beliau
berharap agar kinerja terus ditingkatkan lagi dan Pekerjaan apa-apa yang kurang harus segera dilengkapi dikarenakan bebarapa hari kedepan kita sudah memasuki tahapan yang begitu menguras Tupoksi kita dimana persiapan untuk pembuatan laporan Tahunan dan Laporan LKJIP.

Apelpaggi

Dalam amanat terakhir Pembina Apel Bapak, Adi Sufriadi S.H.I.,  menyampaikan kalimat motivasi yang dikutip dari ketua Mahkamah Agung RI “Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H.,M.H. yaitu “Tidak ada sebuah KEBERHASILAN yang Besar dapat DIWUJUDKAN oleh tangan dan kaki kita sendiri melainkan selalu membutuhkan peran dan kontribusi orang lain untuk mewujudkannya, KEBERSAMAAN adalah kunci untuk meraih KESUKSESAN

Apelpagi

Setelah Pembina apel selesai memberikan amanat, Pemimpin Apel mengambil Alih untuk menyampaikan Yel-Yel Pengadilan Agama Dataran Hunimoa “ITA WOTU NUSA” yang terdiri dari I = Integritas, T= Transparan, A=Akuntabel, W=Wibawa, O=Organizing, T=Terpercaya, U=Unggul, N=Netral, U= Ulet , S=Semangat, A=Amanah dan Serentak diikuti oleh semua Pegawai Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

 

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

Jl. Ampera, Bula

Kab. Seram Bagian Timur

Telp: 0915-2211773
Fax: 0915-2211773

E-Mail : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Θ Lokasi Kantor

Sosial Media : 

instagram  facebook  youtube  twitter

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa@2018

           Copyright by : IT PA Hunimoa