logo hunimoa      

Selamat datang di situs resmi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa. Website ini dibuat sebagai sarana untuk memberikan beragam informasi khususnya yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Written by Ilham Ikhsanudin on . Hits: 315

PENGADILAN AGAMA DATARAN HUNIMOA KEMBALI DAPATKAN PENGHARGAAN ANUGERAH MAHKAMAH AGUNG RI SEBAGAI PENGADILAN TERBAIK DALAM PELAKSANAAN MEDIASI DAN PERADILAN ELEKTRONIK TAHUN 2022

 

ANUG 1
Bula I www.pa-dataranhunimoa.go.id.
Pengadilan Agama Dataran Hunimoa kembali mendapatkan Penghargaan Anugerah Mahkamah Agung RI pada tahun 2022. Hal ini dipastikan setelah diumumkan oleh Tim Kelompok Kerja Anugerah MARI Tahun 2022 yang disampaikan oleh Wakil Ketuanya yaitu YM. Syamsul Ma’arif, SH., MH. Dan juga oleh Prof. Dr. Hasbi Hasan, SH., MH. Sekretaris Mahakamah Agung RI pada Jum’at, 19 Agustus 2022 pukul 15.30 WIT dalam Kegiatan Penerimaan Anugerah Mahkamah Agung 2022 yang bersamaan waktunya dengan HUT MARI ke 77 dengan tema: Bangkit Bersama Tegakkan Keadilan.

ANUG 2



Berdasarkan Pengumuman yang disampaikan oleh Sekretaris Mahkamah Agung RI dalam acara Anugerah Mahkamah Agung yang diikuti secara daring melalui zoom meeting dan juga dapat disaksikan live streaming youtube, Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam kategori pemenang mediasi kategori beban perkara <250 (Peradilan Agama) mendapatkan peringkat kedua dari sepuluh daftar pemenang, sedangkan dalam kategori pemenang ecourt kategori beban perkara <250 (Peradilan Agama) mendapatkan peringkat ketujuh dari sepuluh daftar pemenang.

ANUG 3



Wakil Ketua Pokja Anugerah Mahkamah Agung RI Syamsul Maarif dalam sambutannya menyampaikan bahwa apresiasi ini merupakan Keinginan Mahkamah Agung untuk memberikan penghargaan kepada pihak-pihak yang telah mendukung pelaksanaan implementasi program-program pembaruan peradilan yang di antaranya terkait mekanisme peradilan elektronik, gugatan sederhana, dan mediasi.

ANUG 4



Dalam proses penentuan satker dan individu yang mendapatkan penganugerahan, Tim mengembangkan metode penilaian indikator dan bobot dalam penilaian. Pada anugerah kali ini diberikan dalam 5 bidang kategori: pertama, implementasi peradilan elektronik. Kedua, Implementasi gugatan sederhana,ketiga, implementasi mediasi di pengadilan, keempat, implementasi kinerja layanan eksekusi putusan untuk perkara perdata, perdatan agama dan Tata usaha Negara, dan tahun ini juga memberikan penghargaan pada lembaga/kementerian yang paling patuh dalam menjalankan eksekusi peradilan tata usaha ini. Kelima Implementasi tentang keterbukaan informasi. Dalam peosesnya dua kategori terakhir yaitu terkait eksekusi dan implementasi keterbukaan informasi adalah kategori baru dibandingkan tahun lalu yang hanya dalam tig kategori yaitu. mekanisme peradilan elektronik, gugatan sederhana, dan mediasi.

ANUG 5



Syamsul dalam paparannya menyampaikan bahwa dalam proses penilaian dibagi dalam beberapa kategori berdasarkan beban kerja pertahun sebagai penyempurnaan tahun lalu yang didasarkan pada kelas Pengadilan untuk lebih dirasakan ruang persaingan yang setara bagi satuan kerja. Sehingga untuk tahun ini nominasi satker yang mengikutinya untuk diseleksi menjadi lebih banyak.

ANUG 6

Tahapan penilaian pertama adalah tahapan penilaian kuantitatif (didasarkan pada kinerja pengadilan yang tercatat pada sistem informasi Pengadilan) . Kedua penilaian kualitatif dimana ada sejumlah kuisioner yang dikirim pada sepuluh besar peraih nilai tertinggi berdasarkan penilaian kuantitatif. Skor penilaian kualintatif dan kualitatif dijumlahkan dengan bobot masing-masing. Setiap kategori terdapat 10 peradilan sehingga seluruhnya berjumlah lebih dari enam ratus satuan kerja. jumlah kali ini bertambah dua kali lipat dari tahun lalu yang sekitar 270.

ANUG 7

Pokja menyampaikan ucapan selamat kepada para pemenang dan semoga dapat menjaga dan meningkatkan kinerja pada masa yang akan datang dan khusus untuk peringkat satu sampai dengan tiga akan mendapat sejumlah pengolah data yang antara lainnya adalah laptop.


Pengadilan Agama Dataran Hunimoa berdasarkan surat dari Ketua Kamar Pembinaan Mahkamah Agung RI/Ketua Kelompok Kerja Anugerah Mahkamah Agung RI Nomor 101/Tuaka Bin/VIII/2022 tertanggal 5 Agustus 2022 hal Pelaksanaan Pengisian Data Kuesioner Kualitatif oleh Badan Peradilan Umum, Badan Peradilan Agama, dan Badan Peradilan Tata Usaha Negara dalam Rangka Anugerah Mahkamah Agung diminta untuk mengisi kuesioner tentang aspek-aspek terkait anugerah 2022 yang penting untuk diisi hanya oleh pengadilan yang ada dalam daftar tiga kategori yaitu terkait pemenang ecourt, pemenang mediasi dan pemenang gugatan sederhana sebagaimana terlampir, dimana Pengadilan Agama Dataran Hunimoa masuk dalam dua lampiran Pemenang Ecourt Kategori Beban Perkara (Peradilan Agama) bersama 100 Pengadilan Agama lainnya. Juga masuk dalam lampiran Pemenang Mediasi kategori Beban Perkara (Pengadilan Agama) bersama 98 Pengadilan Agama lainnya. Sedangkan dalam satu kategori lainnya yaitu Gugatan Sederhana tidak masuk, hal ini juga karena memang belum ada sama sekali perkara gugatan sederhana di Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

ANUG 8


Dalam surat dimaksud, ketentuan pengisian kuesioner adalah setiap pengadilan mengisi satu kuesioner, kuesioner hanya diisi oleh pimpinan pengadilan yang diminta, kuesioner harus diisi secara akurat dan lengkap, kuesioner sudah terisi paling lambat tanggal 8 Agustus 2022 pukul. 23.59 WIB.
Berdasarkan data dalam pengisian kuesioner tersebut setidaknya dalam hal mediasi terdapat dua puluh satu pertanyaan yang harus diisi termasuk eviden atas pertanyaan yang membutuhkan evidennya. Sedangkan dalam hal ecourt setidaknya terdapat tujuh belas pertanyaan yang juga membutuhkan eviden bila dimintakan.
Berdasarkan penilaian kuantitatif dan kualitatif ituah kemudian ditentukan siapa saja yang masuk sepuluh besar dan kemudian mendapatkan urutan rangkingnya dari sepuluh besar tersebut. Sehingga sepertinya dengan demikian tidak semua satker yang masuk dalam list pemenang masuk dalam sepuluh besar dan mendapatkan rangking.

ANUG 9



Untuk satuan kerja wilayah PTA Ambon yang masuk dalam daftar list surat dimaksud dalam kategori pemenang ecourt kategori beban kerja Pengadilan Agama Dataran Hunimoa bersama dengan Pengadilan Agama Namlea masuk dalam nominasi. Sedangkan dalam kategori pemenang mediasi kategori beban kerja Pengadilan Agama Dataran Hunimoa bersama dengan Pengadilan Agama Dataran Hunipopu masuk dalam nominasi.
Alhamdulillah Pengadilan Agama Dataran Hunimoa menjadi satu-satunya satker di wilayah PTA Ambon yang masuk dalam dua nominasi Anugerah Mahkamah Agung dan berhasil lolos masuk sepuluh besar. Berdasarkan pengumuman oleh tim pokja anugerah Mahkamah Agung RI Tahun 2022, Pengadilan Agama Dataran Hunimoa mendapatkan Anugerah dalam hal Mediasi dan juga peradilan elektronik (e court). Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam kategori pemenang mediasi kategori beban perkara <250 (Peradilan Agama) mendapatkan peringkat kedua dari sepuluh daftar pemenang, sedangkan dalam kategori pemenang ecourt kategori beban perkara <250 (Peradilan Agama) mendapatkan peringkat ketujuh dari sepuluh daftar pemenang.

ANUG 10

Penghargaan dalam hal mediasi ini menjadi pencapaian kedua Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam dua tahun terakhir. Pada Tahun lalu untuk Anugerah Mahkamah Agung 2021 Pengadilan Agama Dataran Hunimoa menempati peringkat ketujuh dari sepuluh pemenang Pengadilan Agama Kelas II seluruh Indonesia dimana saat itu kategori penilaian adalah dengan menggunakan kategori kelas Pengadilan. Sedangkan untuk pelaksanaan peradilan elektronik e court tahun ini adalah kesempatan yang pertama dan masuk sepuluh besar dengan peringkat ketujuh dari sepuluh pengadilan agam dengan beban perkara <250.

ANUG 11



Ketua Pengadilan Agama Dataran Hunimoa Lutfi Muslih, S.Ag., M.A. yang lebih dari tiga tahun memimpin Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam sambutannya mengucapkan syukur alhamdulillah terima kasih atas capaian luar biasa Pengadilan Agama Dataran Hunimoa, atas kerjasama aparatur mulai dari hakim, kepaniteraan dan juga kesekretariatan akhirnya Pengadilan Agama Dataran Hunimoa kembali mendapatkan penghargaan Anugerah Mahkamah Agung dalam hal mediasi, dan tahun ini bertambah menjadi dua dengan Anugerah Mahkamah Agung dalam pelaksanaan peradilan elektronik. Lutfi berharap agar Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dapat mempertahankan dan juga meningkatkannya pada tahun yang akan datang. Lutfi juga menyampaikan ucapan selamat dan sukses kepada Pengadilan Agama yang mendapatkan anugerah Mahkamah Agung khususnya satuan kerja di wilayah PTA Ambon yaitu Pengadilan Agama Tual dan Pengadilan Agama Dataran Hunipopu yang memperoleh penghargaan Pengadilan terbaik dalam pelaksanaan Keterbukaan Informasi kategori Pengadilan Agama dengan bebab perkara <500 yang memperoleh peringkat satu dan dua. Semoga ke depan Pengadilan Agama Dataran Hunimoa mendapatkan prestasi dalam kategori lainnya dan fastabiqul khairot memberikan pelayanan prima pada masyarakat pencari keadilan.

ANUG 12

Sebagai informasi bahwa Pengadilan Agama Dataran Hunimoa untuk penilaian triwulan Badilag tahun 2022 pada triwulan I dan Triwulan II masuk 10 besar peringkat Pengadilan Agama kelas II dimana pada triwulan I pada posisi keempat dan Triwulan II pada posisi kedelapan, dan penilaian SIPP hingga dirilis oleh Badilag terakhir kali pada 8 Agustus 2022 Pengadilan Agama Dataran Hunimoa masih menempati peringkat I Pengadilan Agama dalam Kategori V.

ANUG 13


Untuk diketahui penghargaan yang diperoleh Pengadilan Agama Dataran Hunimoa sejak dioperasionalkan oleh Ketua Mahkamah Agung pada 22 Oktober 2018 di Melouangane Kepulauan Talaud dari tahun ke tahun hingga saat ini terus meningkat. Adapun rincian sebagai berikut:
Penghargaan Tingkat Nasional:
1. Anugerah Mahkamah Agung RI Tahun 2022 Kategori Pengadilan Terbaik dalam Pelaksanaan Mediasi di pengadilan Kategori Pengadilan Agama dengan Beban Perkara <250 (Peringkat II)
2. Anugerah Mahkamah Agung RI Tahun 2022 Kategori Pengadilan Terbaik dalam Pelaksanaan Peradilan Elektronik Kategori Pengadilan Agama dengan Beban Perkara <250 (Peringkat VII)
3. Anugerah Mahkamah Agung RI Tahun 2021 kategori Pengadilan Terbaik dalam Pelaksanaan Mediasi di Pengadilan Kategori Peradilan Agama kelas II (Peringkat VII);
4. Penghargaan Dirjen Badilag:
4.1. Akreditasi Penjaminan Mutu: Tahun 2019 (B), Tahun 2020 (A Excellent), dan 2021 (A Excellence ***)
4.2. Peringkat Kedua SIPP Kategori V Triwulan Pertama (Januari-Maret 2021);
4.3. Peringkat ketujuh Penanganan Perkara SIPP, 10 besar kategori V Periode Oktober 2020
5. Penilaian Prestasi Kinerja Satuan Kerja di Lingkungan Peradilan Agama Tahun 2022
5.1. Triwulan I peringkat keempat dari 222 Satker kelas II dengan skor nilai 80,46
5.2. Triwulan II peringkat kedelapan dari 222 satker kelas II dengan skor nilai 86,04.



ANUG 14



Penghargaan Tingkat Provinsi dan Regional:
1. Implementasi PTSP Terbaik tahun 2019 dari PTA Ambon;
2. Konsistensi Implementasi Aplikasi SIKEP MARI Terbaik Tahun 2019 dari PTA Ambon;
3. Peringkat I dalam Rekapitulasi Rapor Publikasi Putusan SIPP periode Juni 2020 dari PTA Ambon
4. peringkat I dalam kategori Pelaksanaan Anggaran DIPA 04 (Januari-Mei 2021) dari PTA Ambon 2021
5. Peringkat I dalam kategori Mediasi Terbaik, dari PTA Ambon 2021
6. Peringkat I dalam kategori Dekorum Ruang Sidang Terbaik, dari PTA Ambon 2021
7. Peringkat I dalam kategori Website Terbaik, dari PTA Ambon 2021
8. Peringkat I dalam kategori Implementasi Inovasi PTA Ambon Terbaik [Sidion, Sicupegi, Petasan, Kasigra, Nota Beta, dll], dari PTA Ambon. 2021
9. Peringkat I dalam kategori Penyerapan Anggaran DIPA 04 (Januari-September 2021), dari PTA Ambon.
10. Peringkat II dalam kategori Implementasi APM, dari PTA Ambon 2021
11. Peringkat II dalam kategori Tindak lanjut hasil pengawasan daerah, dari PTA Ambon 2021
12. Peringkat II dalam kategori kelengkapan ABS [Aplikasi backup SIKEP]), dari PTA Ambon 2021
13. Peringkat III dalam kategori Implementasi K3, dari PTA Ambon 2021
14. Peringkat III dalam kategori Tindak lanjut Hawasbid, dari PTA Ambon 2021
15. Peringkat III dalam kategori kelengkapan data LHKPN/LHKASN) dari PTA Ambon 2021
16. Peringkat III dalam kategori Efektivitas Pelayanan Kegiatan Kinerja pelaksanaan Anggaran terbaik Tahun 2020 satker lingkup KPPN Masohi dengan kategori DIPA Kecil dari KPPN Masohi. 2021
17. Peringkat I dalam kategori WebsiteTerbaik, dari PTA Ambon 2022
18. Peringkat I dalam kategori Ecourt Terbaik, dari PTA Ambon 2022
19. Peringkat I dalam kategori DekorumTerbaik, dari PTA Ambon 2022
20. Peringkat I dalam kategori Implementasi Inovasi PTA Terbaik, dari PTA Ambon 2022
21. Peringkat II dalam kategori laporan keuangan, dari PTA Ambon. 2022
22. Peringkat II dalam kategori BMN, dari PTA Ambon. 2022
23. Peringkat II dalam kategori Tindak lanjut hasil Pengawasan Hawasbid, dari PTA Ambon. 2022
24. Peringkat II dalam kategori TLHP Hawasda, dari PTA Ambon. 2022
25. Peringkat II dalam kategori ABS, dari PTA Ambon. 2022
26. Peringkat III dalam kategori K3, dari PTA Ambon. 2022

 

ANUG 15



Selain piagam penghargaan, Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam keikutsertaan kegiatan olahraga yang diadakan oleh PTA Ambon pada saat peringatan Hari Ulang Tahun PTA Ambon tahun 2019, 2020 dan 2022 juga mendapatkan piala (untuk tahun 2021 tidak ada kegiatan) dan juga dari Dharma Yukti Karini. Di antaranya:
1. Juara II HUT PTA Ambon ke 35 tahun 2019: Bridge
2. Juara III HUT PTA Ambon ke 35 tahun 2019: Bola Volly Putra
3. Juara I HUT PTA Ambon ke 36 tahun 2020: Bridge
4. Juara II HUT PTA Ambon ke 36 tahun 2020: Tenis Meja Putra
5. Juara III HUT PTA Ambon ke 36 tahun 2020: tenis Lapangan
6. Juara III HUT PTA Ambon ke 36 tahun 2020: Catur
7. Juara III HUT PTA Ambon ke 36 tahun 2020: Bola Volley Putra
8. Juara I HUT PTA Ambon ke 38 tahun 2022: tenis Lapangan Perorangan Putri
9. Juara I HUT Dharma Yukti Karini Dataran Hunimoa 2021: pakai make up dan jilbab tanpa kaca
10. Juara I HUT Dharma Yukti Karini Dataran Hunimoa 2021: Fashion Show

ANUG 16

 

“LMS 01”

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

 

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

Jl. Ampera, Bula

Kab. Seram Bagian Timur

Telp: 0915-2211773
Fax: 0915-2211773

E-Mail : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Θ Lokasi Kantor

Sosial Media : 

instagram  facebook  youtube  twitter

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa@2018

           Copyright by : IT PA Hunimoa